World Bank Apresiasi Proyek Irigasi Garapan Indra Karya

by -5 Views
Kunjungan World Bank ke Proyek Irigasi
Kunjungan World Bank ke proyek irigasi Pamukkulu, Sulawesi Selatan | Foto: Istimewa

RadarKota – World Bank dan Bank Investasi Infrastruktur Asia (AIIB) mengunjungi proyek irigasi yang dikerjakan oleh PT Indra Karya (persero) di Daerah Irigasi (DI) Pamukkulu, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan.

Kedatangan World Bank dan AIIB terebut pada 29 Mei 2023 lalu itu, dalam rangka diskusi teknis pelaksanaan dukungan implementasi dan misi peninjauan terkait progress pekerjaan SIMURP (Strategic Irrigation Modernization and Urgent Rehabilitation Project).

Pada kesempatan yang sama, tenaga ahli Operational Maintenance untuk World Bank Paul Van Hofwegen mengapresiasi kinerja SIMURP DI Pamukkulu yang telah menggunakan teknologi modernisasi untuk irigasi.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Tara Sinta, selaku perwakilan World Bank terkait kelengkapan peralatan dan sistem yang ada SIMURP DI Pamukkulu, yakni salah satunya Supervisory Control And Data Acquisition (SCADA), Irrigation Service Agreement (ISA), dan Sistem Pengelolaan Irigasi (SIPASI).

Kegiatan ini kemudian dilanjutkan dengan kunjungan ke pusat kontrol SCADA di Kantor Satker OP BBWS Pompengan Jeneberang untuk dilaksanakannya rapat penyempurnaan ISA, yang turut dihadiri oleh Kabid, OP, Kepala Satker OP, Kepala SNVT PJPA, Ketua GP3A Cokoloe, Konsultan dan Trainer SCADA, serta SIPASI pada 30 Mei 2023.

Sebagai informasi, PT Indra Karya (Persero) turut serta dalam proyek Technical Assistance for Detailed Engineering Design and Supervision of Strategic Irrigation Modernization Urgent Rehabilitation (SIMURP) Component-A pada wilayah pekerjaan BBWS Pompengan Jeneberang sejak tahun 2022 dengan lingkup 4 pekerjaan Daerah Irigasi (DI) yaitu DI Pamukkulu, DI Sanrego, DI Saddang (Langnga)dan DI Tabo Tabo.

Diharapkan SIMURP DI Pamukkulu dapat mengoptimalkan konservasi sumber daya air (SDA) Bendungan Pamukkulu yang dapat memaksimalkan potensi irigasi di Kabupaten Takalar.

Leave a Reply